advertisement

Apa Itu ARM?

Advanced RISC Machines (ARM) termasuk dalam keluarga CPU yang berdasarkan arsitektur RISC (Reduced Instruction Set Computer) dan dikembangkan oleh Advanced RISC Machines itu sendiri.

Saat ini, kebanyakan para developer aplikasi dan game telah memisahkan file mentah (installer) berdasarkan versi OS android serta jenis processornya. Tetapi hal ini hanya berlaku untuk APK yang didownload dari luar playstore.


Kenapa Perlu Tahu Jenis Processor Yang Ada Di Ponsel Android Yang Sobat Miliki?

Apabila sobat ingin mendownload sebuah aplikasi yang tidak ada di playstore, nah disini sobat perlu tahu jenis processor (ARM) yang ada di ponsel kamu. Sebagai contoh Xposed Installer.

Aplikasi Xposed Installer biasanya di pakai untuk ponsel yang sudah diroot dan bisa didownload melalui forum XDA. Sebelum mendownload, biasanya file akan dibedakan menurut jenis ARM. Maka dari itu sobat perlu tahu jenis processor yang tepat agar bisa diinstall di ponsel android sobat.

Jenis Processor Yang Harus Sobat Ketahui

Ada 3 jenis processor (arsitektur CPU) yang umum digunakan pada ponsel android yang beredar saat ini, yaitu ARM, ARM64 dan x86.

1. ARM atau ARM32

ARM atau ARM32 adalah arsitektur CPU yang mengedepankan pengoptimalan konsumsi daya baterai dan hanya bisa menjalankan olah data (komputasi) 32-bit.

2. ARM64 atau AArch64

ARM64 atau AArch64 ini agak sedikit boros baterai karena sudah bisa menjalankan olah data (komputasi) 64-bit dan mengkonsumsi daya baterai lebih banyak daripada ARM32.

3. x86 atau x86abi

x86 atau x86abi ini mampu menjalankan olah data (komputasi) 32-bit dan 64-bit, tentunya dengan konsumsi daya baterai yang cukup banyak.

Jadi perbedaan dari ketiga ARM diatas adalah ada pada sistem olah data dan konsumsi daya baterai.

Cara Mengetahui Jenis Processor Ponsel Android

  1. Install aplikasi Droid Hardware Info atau CPU-Z
  2. Jalankan aplikasi tersebut lalu pilih tab System. Lihat bagian CPU Architecture dan Instruction Sets (Droid Hardware Info). Lihat bagian Kernel Architecture (CPU-Z).
CPU-Z



Droid Hardware Info

Penjelasan yang diberikan aplikasi Droid Hardware Info lebih lengkap daripada CPU-Z. Untuk sobat yang memakai aplikasi CPU-Z, simak penjelasan lebih lengkapnya dibawah ini:
  • ARM atau ARM32 dituliskan dengan kode armeabi-v7 atau versi dibawahnya.
  • ARM64 ditunjukkan dengan kode arm64 atau armv8 atau versi diatasnya.
  • x86 ditulis dengan kode x86 atau x86abi.
Tipe ARM bisa diketahui juga dengan cara melihat jenis CPU (Central Processing Unit) yang digunakan. Sobat bisa lihat di GSMArena, tentukan merek yang diinginkan, lalu cek tab spesifikasi lalu lihat bagian CPU. Berikut adalah beberapa daftar jenis ARM dan CPU :


  • ARMv7-A

ARM Cortex-A5, ARM Cortex-A7, ARM Cortex-A8, ARM Cortex-A9, ARM Cortex-A12, ARM Cortex-A15, ARM Cortex-A17

  • ARMv7-M

ARM Cortex-M3, SecurCore SC300

  • ARMv7-R

ARM Cortex-R4, ARM Cortex-R5, ARM Cortex-R7, ARM Cortex-R8

  • ARMv7E-M

ARM Cortex-M4, ARM Cortex-M7

  • ARMv8-A

ARM Cortex-A32, ARM Cortex-A35, ARM Cortex-A53, ARM Cortex-A57, ARM Cortex-A72, ARM Cortex-A73

  • ARMv8-M

ARM Cortex-M23, ARM Cortex-M33

  • ARMv8-R

ARM Cortex-R52

  • ARMv8.2-A

ARM Cortex-A55, ARM Cortex-A75

Mayoritas yang dipakai pada ponsel android keluaran sekarang ini adalah ARMv8 keatas. Semoga bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum sobat membeli atau mau upgrade ponsel android.
Buka Komentar